Terapi Sauna adalah terapi yang dilakukan untuk penanganan dan perawatan burung cucak ijo dengan berbagai macam masalah dan kondisi, dengan tujuan agar cucak ijo kembali normal dan bahkan meninangkatkan kualitas cucak ijo tersebut. Terapi sauna merupakan salah satu cara dari berbagai macam cara yang dilakukan oleh para penggemar dan pemilik cucak ijo dalam menangani keluhan dan meningkatkan kualitas burung cucak ijo kesayangannya.
![]() |
Terapi Sauna Cucak Ijo. Pict. Gunar Ngalam |
Terapi sauna atau mandi sauna mempunyai berbagai macam cara tergantung dengan kondisi dan keluhan pada burung cucak ijo. Beda kondisi beda juga terapi sauna yang dilakukan. Berikut merupakan beberapa kondisi dan terapi sauna serta waktu dan durasi yang tepat untuk burung cucak ijo :
Terapi sauna yang pertama, burung cucak ijo harus dalam keadaan kering dan kerodong juga harus dalam keadaan kering. Jemur cucak ijo diatas jam sembilan pagi hingga jam 12 siang tanpa diberi makan dan minum. Manfaatnya adalah agar burung cucak ijo lebih ramping, lebih giras, dan menambahkan mental pada tingkat tertentu dan sekaligus untuk menguras lendir di tenggorokan supaya dapat terkuras dengan sempurna. Selain itu untuk burung yang sedang mabung telat/lambat bisa menggunakan terapi ini, namun dianjurkan tetap diberikan makan dan minum.
Terapi sauna yang kedua, burung cucak ijo dalam keadaan basah dan kerodong juga dalam keadaan basah. Manfaat dan tujuan terapi ini untuk menjinakan burung yang grabag/jarah dan juga untuk melatih burung bahan supaya cepat buka ekor dan cepat jinak. Selain itu terapi ini dapat digunakan untuk menstabilkan birah burung cucak ijo.
Terapi yang ketiga, burung dalam keadaan kering tapi kerodong dalam keadaan basah. Manfaat dan tujuan terapi ini adalah untuk menambahkan birahi burung cucak ijo yang lama naiknya dan mudah ngetem/jeda pada saat dilombakan.
Terapi yang keempat, burung dalam keadaan kering tapi kerodong dalam keadaan basah. Tujuan dan manfaatnya yaitu untuk menurunkan birahi burung cucak ijo yang sedang OB, mendongkrak burung fighter yang sedang drop serta melatih burung agar lebih cepat beradaptasi dari berbagai macam cuaca.
Durasi atau lama penjemuran tergantung cuaca, tapi durasi yang ideal untuk terapi sauna yaitu sekitar dua jam. Keberhasilan terapi sauna tergantung penangan atau cara yang dilakukan oleh si pemilik dan juga bagaimana si pemilik mengenali keluhan pada cucak ijo.
Cukup aneh terdengar di telinga kita. Tapi unik juga sehingga patut kita praktekkan DIPAN JATI
BalasHapusKe 3 dan ke 4 sama aja tapi ko hasil'y beda... ?? Aneh....😭😭
BalasHapusIya ni ngantuk yg ketik.. jrs burung baaah krodong kering bt nurunin ob. Ama bkn ilci fighter
HapusHahahahah
Hapus3. Burung basah kerodong kering klo gak salah
BalasHapusKrodong basah burung kering sangat efektif bagi ci saya setelah beberapa menit burung berkicau dengan sendirinya mengeluarkan isian
BalasHapusKlo burung basah kerodong kering apa manfaat nya
BalasHapus